
Ada tiga penambahan nominasi yang akan di lombakan yaitu nominasi Video Klip Terdahsyat, Sutradara Video Klip Terdahsyat, Peran Dalam Video Klip Terbaik, yang akan dinilai oleh juri Dimas Jay, Oleg Sancabachtiar, Yoris Sebastian, Dino Hamid dan Untung Pranoto.
Tidak hanya sekedar penambahan tiga nominasi, Dahsyatnya Award juga akan memberikan persembahan khusus penghargaan untuk Legend Terdahsyat, Artis Paling Rajin Tampil dan Partner Terdahsyat.
Acara penghargaan musik bertajuk 'Sebarkan Kedahsyatan Cintamu' ini akan diselenggarakan pada Rabu, 25 Januari 2011, dan disiarkan langsung dari Hall D2 JIEXPO, Kemayoran Jakarta Pusat.