17 Februari 2011

Handset Nokia Microsoft akan Muncul Oktober Setelah Mango

Handset Nokia Microsoft akan Muncul Oktober Setelah Mango
Menurut beberapa sumber, Nokia baru akan meluncurkan handset Windows Phone 7 setelah Microsoft melakukan update besar-besaran OS ini yang disebut Mango. Update ini diperkirakan baru muncul Oktober sehingga sangat dimungkinkan bahwa Nokia baru merilis handset WP7 sesudahnya.

Nokia hingga saat ini masih berhati-hati untuk tidak menyebutkan bahwa perusahaan tersebut akan menawarkan handset Windows Phone 7. Hal ini masuk akal juga mengingat update Mango akan menjadikan OS Microsoft sebagai Windows Phone 7.5.

Mango sendiri dianggap sebagai perombakan besar-besaran di OS mobile terbaru Microsoft ini sebelum nantinya akan digantikan OS baru yaitu Windows Phone 8 di tahun 2012. CEO Nokia, Stephen Elop, mengatakan bahwa aka ada OS Windows Phone di handset Nokia tahun 2011 ini namun Nokia baru akan mengirimkannya secara besar-besaran di tahun 2012.

Apakah kemitraan Microsoft dan Nokia ini akan sukses?

Via Techradar