Selain Partai Golkar, Panitia Bersama (Panbers) juga berisikan Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra), Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura), dan Partai Damai Sejahtera (PDS). Tiap partai mengajukan nama-nama bakal calon gubernur dan akan dipilih yang terbaik.
"Ada banyak faktor yang dipertimbangkan oleh Panbers terkait kriteria calon gubernur dan wakil gubernur DKI Jakarta 2012. Prya Ramadhani dianggap memiliki kriteria yang pas untuk itu," kata Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Gerindra DKI Jakarta Taufik dalam jumpa pers di Warung Daun, Cikini, Jakarta, Kamis (18/8/2011).
Taufik menjelaskan, Panbers menerima hasil rapat kerja daerah (rakerda) dari tiap partai dan kemudian membahasnya. Sejauh ini, hanya PDS yang belum menyelenggarakan rakerda dan memberikan usulan calon pimpinan daerah pada Pemilihan Umum Kepala Daerah DKI Jakarta 2012 (Pemilukada DKI Jakarta 2012).
"Sudah ada beberapa nama. Semua nama itu akan kami godok. Paling setelah Lebaran nanti akan diumumkan hasilnya," tutur Taufik. Ia mengungkapkan bahwa Panbers hanya menerima calon yang memang diusulkan dari DPD tiap-tiap partai.
Taufik menyatakan keyakinannya bahwa calon dari Panbers akan unggul dalam Pemilukada DKI Jakarta 2012. "Kami punya 22 kursi di DPRD DKI Jakarta. Kami tidak ingin hanya mencalonkan, tetapi juga ingin menang, dan kami yakin pasti menang," ungkapnya.
[via - kompas.com]